Detail Berita

Perekaman E-KTP di SMAN 1 Susut, 6-7 Maret 2023

Selasa, 7 Maret 2023 11:05 WIB
110 |   -

Selasa, 7 Maret 2023

Dalam rangka percepatan perekaman KTP elektronik atau e-KTP bagi seluruh masyarakat se Provinsi Bali, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bangli melakukan aksi jemput bola ke beberapa Sekolah Menengah Atas (SMA) yang ada di Kabupaten Bangli

Yang menjadi sasaran kegiatan ini adalah anak SMA yang berusia 16 tahun atau lebih, dengan berkoordinasi langsung dengan pihak sekolah sehingga siswa dapat langsung mendatangi tempat perekaman.

"Tujuan kegiatan ini nanti,supaya anak anak yang sudah berusia minimal 16 tahun, data fisiknya terdaftar di dukcapil Sehingga nanti ketika saat anak-anak sudah berumur 17 tahun tidak lagi melakukan perekaman" ucap salah satu Petugas bagian ABD Fungsional I Dewa Made Putra Yadnya, Selasa, 7 Maret 2023. Kegiatan ini di laksanakan pada hari senin dan selasa, bertempat di ruang Lab. Kimia dan sasaran untuk hari ini adalah siswa kelas 10 dan 11 SMAN 1 SUSUT.Sedangkan syarat yang perlu disiapkan oleh siswa agar mendapatkan pelayanan hanya perlu membawa kartu keluarga (KK) sebagai bukti jati diri sudah terdaftar di keluarganya namun belum memiliki KTP elektronik.(AK PH)


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini